Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Doakan SBY Sembuh, PDIP Ungkit Jasa Megawati Bantu Soeharto saat Sakit

Doakan SBY Sembuh, PDIP Ungkit Jasa Megawati Bantu Soeharto saat Sakit. Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (kiri) bertemu dengan Presiden Ke-5 Megawati Soekarnoputri (kanan) [Suara.com/Muhaimin A Untung]

Suara.com - Sekretaris Jenderal DPP PDIP, Hasto Krsitiyanto turut merespons terkait dengan kabar Presiden RI ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang didiagnosa penyakit kanker prostat. Ia turut mendoakan dan memberi dukungan agar SBY bisa segera pulih kembali.

"Politik itu sejatinya penuh dengan wajah kemanusiaan. Karena itulah ketika mendapat informasi bahwa Pak SBY sakit, kami mendoakan agar Beliau mendapat rahmat kesembuhan, diteguhkan semangatnya dan mendapatkan perawatan terbaik," kata Hasto dalam keterangannya, Selasa (2/11/2021).

Namun menariknya, Hasto mengungkit terkait jasa Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri yang memberikan pelayanan kesehatan terhadap Presiden ke-2 RI Soeharto. Ia pun merekomendasikan pelayanan yang sama terhadap SBY.

"Sebagaimana halnya ketika Pak Harto sakit, Ibu Megawati Soekarnoputri dengan kehalusan rasa kemanusiaan beliau, mendorong pemerintah agar melalui dokter kepresidenan memberikan perawatan terbaik, maka kami pun juga merekomendasikan hal yang sama," ungkapnya.

Hasto mengatakan, partainya langsung meminta Presiden Joko Widodo agar memberikan pelayanan kesehatan terbaik terhadap SBY. Dokter kepresidenan diminta langsung turun tangan.

"Agar Presiden Jokowi memberikan perhatian terbaik agar dokter istana kepresidenan yang dikenal ahli dapat membantu Pak SBY untuk mendapatkan perawatan terbaik," tuturnya.

Berobat ke Luar Negeri

Sebelumnya, SBY akan menjalani medical check up dan perawatan di luar negeri lantaran disebut menderita penyakit kanker prostat. Kanker Prostat yang dialami SBY masih dalam stadium awal.

Hal itu disampaikan oleh Staf pribadinya yakni Ossy Dermawan. Menurutnya beberapa hari terakhir ini dirinya banyak menerima pertanyaan terkait dengan kondisi kesehatan SBY.

"Adalah benar Bapak SBY dalam waktu dekat akan melakukan medical check-up dan treatment di luar negeri. Sesuai dengan diagnosa dari Tim Dokter, Bapak SBY mengalami kanker prostat (prostate cancer)," kata Ossy dalam keterangannya yang diterima Suara.com, Selasa (2/11/2021).

Menurut Ossy, berdasarkan hasil pemeriksaan baik melalui metode MRI, biopsi, Positron Emission Tomography (PET) Specific Membrane Antigen (SMA) Scan dan pemeriksaan yang lain, kanker prostat yang diderita oleh SBY masih berada dalam tahapan (stadium) awal.

Ia mengatakan, sesuai dengan kondisi kesehatan SBY saat ini, Tim Dokter menyimpulkan semua opsi terbuka untuk melakukan pengobatan dan penyembuhan SBY.

"Setelah dilakukan konsultasi yang mendalam dengan Tim Dokter Indonesia, termasuk para urolog senior, diputuskan medical treatment dilakukan di sebuah rumah sakit di luar negeri yang memiliki pengalaman panjang dan teknologi yang maju untuk menangani kanker prostat," tuturnya.

Ossy mengatakan, Ketua Tim Dokter luar negeri dalam komunikasi langsung dengan SBY via telemedicine, setelah mempelajari semua data kesehatan SBY, menyampaikan optimismenya untuk bisa mengatasi penyakit yang diderita SBY.

Posting Komentar untuk "Doakan SBY Sembuh, PDIP Ungkit Jasa Megawati Bantu Soeharto saat Sakit"